Selasa 20 Jan 2015 23:19 WIB

'Arema Belum Efektif Tuntaskan Peluang'

suharno
Foto: www.wearemania.net
suharno

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG--Arema Cronus Indonesia memantapkan posisinya di puncak klasemen Grup B SCM Cup 2015. Ini setelah Singo Edan mengandaskan Persela Lamongan dengan skor 2-1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (20/1) malam.

Dengan mengantongi nilai enam dan surplus gol empat membuat peluang Arema lolos ke semifinal terbuka lebar. Arema hanya butuh hasil imbang saat melawan Persipura Jayapura pada Kamis (22/1) atau kalah dengan skor tipis.

Melawan Persela, Arema cukup dominan. Kendati menang, pelatih Arema Suharno menilai anak asuhnya belum terlalu efektif dalam menuntaskan peluang.

"Secara materi, Persela bagus. Tadi Arema punya banyak peluang tapi kami kurang begitu tenang," kata Suharno seperti dikutip laman Liga Indonesia.

Suharno memuji Persela yang bisa mengimbangi permainan Arema bahkan unggul duluan. Ia mengidentifikasi kelebihan Laskar Joko Tingkir dan membuat perubahan pada babak kedua.

"Nufiandani kami masukkan untuk meredam Mahyadi (Panggabean). Di babak pertama kami lihat Mahyadi sering naik bantu penyerangan, dengan masuknya Dani yang punya kecepatan, dia jadi lebih fokus ke pertahanan," ungkap Suharno.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement