Kamis 04 Aug 2016 09:12 WIB

Roberto Martinez Gantikan Wilmots Jadi Pelatih Timnas Belgia

Rep: mgrol08/ Red: Israr Itah
Pelatih Roberto Martinez.
Foto: AP
Pelatih Roberto Martinez.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA––Belgia tak butuh waktu lama untuk mendapatkan pengganti Marc Wilmots. Asosiasi Sepak Bola Belgia (KBVB) telah menunjuk Roberto Martinez sebagai pelatih baru, seperti dikutip dari BBC, Kamis (5/8). Martinez sebelumnya menangani Everton di Liga Primer Inggris.

Pelatih berusia 43 tahun ini telah dipecat oleh manajemen the Toffees pada Mei, setelah tiga tahun bertugas di Goodison Park. Dia dianggap gagal membawa Everton bersinar musim lalu.

Roberto Martinez dianggap memenuhi kriteria yang ditetapkan oleh KBVB untuk menjadi pelatih timnas Belgia. Seperti pengumuman yang dipasang KBVB secara online dua pekan setelah Belgia gagal di Piala Eropa 2016, mereka menginginkan pelatih yang punya kemampuan komunikasi yang kuat dan terbuka. Serta sudah memiliki rekam jejak yang terbukti dalam meneruskan pengetahuan taktis dan strategi kepada para pemain top.

Dalam pernyataannya, KBVB mengaku gembira dan bangga bisa menemukan pelatih dengan level seperti Martinez dengan cepat.

Martinez telah melatih beberapa pemain internasional Belgia seperti Marouane Fellaini, Romelu Lukaku, dan Kevin Mirallas saat masih menangani Everton. Sehingga, ia mengenal kualitas yang dimiliki oleh pemain internasional Belgia.

Rencananya Martinez akan menggelar konferensi pers pada Kamis, pukul 17.30 WIB. Ia akan menjalani pertandingan pertamanya mendampingi Belgia pada 1 September melawan Spanyol.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement