Kamis 11 Apr 2019 18:42 WIB

Pogba Percaya Diri MU Taklukkan Barcelona di Camp Nou

Pogba optimistis timnya mampu membalikkan keadaan di Spanyol.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Bayu Hermawan
Paul Pogba
Foto: AP Photo/Matt Dunham
Paul Pogba

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kekalahan Manchester United dari Barcelona tak terlalu disesali Paul Pogba. Ia optimistis timnya mampu membalikkan keadaan di Spanyol.

Manchester United baru saja menjamu Barca pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Iblis Merah menyerah 0-1 di Stadion Old Trafford, Kamis (11/4) dini hari WIB. Pogba menilai kubunya menampilkan kinerja maksimal. Jika terus seperti itu, ia yakin mereka berjaya di markas lawan.

Baca Juga

"Tentu saja kami percaya kami dapat mengalahkan mereka. Jika anda tidak yakin, anda membiarkan mereka melaju," kata gelandang tim nasional Perancis, dikutip dari Sports Mole.

Pogba menyinggung level kedua tim. Ia menegaskan saat mengenakan seragam United, ia percaya diri bisa mengalahkan tim manapun.  Bahkan tim tersebut adalah Barcelona. "Kami bermain di Liga Champions, seperti yang mereka lalukan, tentu saja kami bisa melewatinya," ujar Pogba.

Pogba mencontohkan keajaiban United pada babak 16 besar Liga Champions. Saat itu Iblis Merah bertemu Paris Saint Germain. Pada leg pertama di Old Trafford, Pogba dan rekan-rekan kalah 0-2. Ketika bertandang ke Paris, skuat polesan Iblis Merah menang 3-1. Kendati agregat akhir, 3-3, MU tetap lolos lantaran unggul produktivitas gol tandang.

Kini leg kedua babak delapan besar berlangsung di Stadion Camp Nou markas Barca, Rabu (17/4) dini hari WIB. "Jelas mereka akan nyaman bermain di lapangan mereka sendiri, tapi kita lihat nanti apa yang terjadi di akhir pertandingan," ujar Pogba.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement