Rabu 20 Jan 2021 13:47 WIB

Insigne di Antara Gelar Piala Super Italia dan Gol ke-100

Juventus berhadapan dengan Napoli di Piala Super Italia, Kamis (21/1) dini hari WIB.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Penyerang Napoli Lorenzo Insigne.
Foto:

.

Ia segera melupakan euforia di Serie A. Piala Super Italia kontra Bianconeri menyiratkan nuansa berbeda.

"Trofi ini sangat berarti bagi kami, para penggemar, klub, dan kota kami. Jadi, kami bertujuan membawanya kembali pada mereka," ujar Insigne.

Enam bulan lalu, Napoli dan Juventus bertemu pada final Coppa Italia. Hingga waktu normal usai, papan skor menunjukkan angka 0-0.

I Partenopei menang di sesi adu penalti. Insigne menegaskan tantangan kali ini berbeda dengan yang terjadi pada perebutan gelar tersebut. Ia melihat spirit luar biasa di kamar ganti mereka. Para pemain Napoli berlatih keras.

Insigne menegaskan, Napoli bakal turun tanpa rasa takut. "Juventus tim hebat. Kami akan menghadapi mereka dengan penuh percaya diri," tutur pemilik 38 caps tim nasional Italia ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement