Jumat 20 May 2022 21:20 WIB

5 Hal Menarik dari J1 League Musim Ini

Kawasaki Frontale berstatus sebagai juara bertahan J1 League.

Para pendukung tim Shimizu S Pulse saat menyaksikan tim kesayangannya berlaga di J1 League. (ilsutrasi)
Foto:

Apparel

Perusahaan asal Jerman, Puma, jadi penyedia jersi terbanyak di J1 League musim ini dengan menjadi pendukung apparel bagi empat tim: Kawasaki Frontale, Shimizu S-Pulse, Kyoto Sanga, dan Cerezo Osaka. Jumlah ini jauh meninggalkan pesaing senegara mereka, Adidas, yang hanya jadi penyedia jersi bagi Yokohama F. Marinos.

Posisi kedua di bawah Puma diisi oleh Nike yang memiliki tiga tim: Kashima Antlers, Urawa Red Diamonds, dan Sanfrecce Hiroshima.

Selain itu, ada tiga pabrikan yang memiliki dua tim J1 League musim ini: Mizuno (Hokkaido Consadole Sapporo, Nagoya Grampus), Yonex (Kashiwa Reysol, Avispa Fukuoka), dan New Balance (F.C.Tokyo, Sagan Tosu). Empat tim sisanya mengenakan jersi dari pabrikan Penalty, Admiral, Umbro, dan Asics.

Pemain Asing

Brasil masih jadi produsen utama pemain asing di J1 League musim ini.Detiap tim setidaknya memiliki satu pemain asing asal Brasil, kecuali Urawa Red Diamonds yang keempat pemain asingnya berasal dari Eropa.

Shimizu S-Pulse tercatat jadi tim dengan pemain asing terbanyak dengan tujuh pemain. Lima di antaranya berasal dari Brasil (Carlinhos Jr, Thiago Santana, Renato Augusto, Ronaldo, Valdo), ditambah Oh Se-hun dari Korea Selatan dan Benjamin Kololli dari Kosovo.

Sedangkan Shonan Bellmare jadi tim dengan pemain asing tersedikit, hanya memiliki dua pemain, yaitu Wellington asal Brasil dan Tarik Elyounoussi asal Norwegia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement