Senin 13 Feb 2023 07:07 WIB

Rashford Terus Cetak Gol untuk MU, Ten Hag Punya Permintaan Khusus

Rashford menyumbang satu gol dalam kemenangan MU 2-0 atas Leeds.

Rep: Reja Irfa WIdodo/ Red: Israr Itah
Pelatih kepala Manchester United Erik ten Hag memberi selamat kepada Marcus Rashford saat ia meninggalkan lapangan selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Leeds United dan Manchester United di Elland Road, Leeds, Inggris, Ahad, 12 Februari 2023
Foto:

Sejak gelaran Piala Dunia 2022, atau dalam 15 laga terakhir di semua ajang, Rashford tercatat hanya gagal mencetak gol di tiga partai. Dari 12 laga saat Rashford mencetak gol pada periode tersebut, United sukses memetik 10 kemenangan. Hanya satu laga MU kalah saat Rashford mencetak gol, yaitu kontra Arsenal.

Rashford terbukti menunjukan peningkatan performa secara signifikan. Dalam 13 penampilan awal pada musim ini, Rashford hanya mampu mengemas lima gol. Rashford kemudian sempat mencetak gol pada dua laga secara beruntun pada akhir Oktober silam.

Ten Hag menyebut, Rashford memiliki kemampuan untuk bisa mencetak gol yang cukup impresif. Rashford hanya perlu ditempatkan di posisi yang tepat untuk bisa memaksimalkan kemampuan tersebut. 

"Dia memiliki kemampuan untuk mencetak gol dengan kaki kanan, kaki kiri, dan kepalanya. Ini soal menempatkan dia posisi bermain yang tepat," kata pelatih berusia 53 tahun itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement