Sabtu 20 Nov 2010 02:50 WIB
Peter Schmeichel Kritik MU Jika Lindegaard Jadi Dibeli

Lindegaard ke Old Trafford Januari Nanti

Rep: Ratna Puspita/ Red: Endro Yuwanto
Andres Lindegaard
Andres Lindegaard

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER--Manchester United (MU) sedang membidik Anders Lindegaard untuk menggantikan kiper  Edwin van der Sar. Bahkan, 'Setan Merah' disebut-sebut sudah sepakat memboyong Lindegaard Januari nanti dengan nilai transfer 3,6 juta poundsterling dari Aalesunds.

Sir Alex Ferguson, arsitek MU, sudah memantau Lindegaard tersebut sejak Juli. Bos Aalesunds, Bjarne Haagensen, dan agen kiper asal Denmark tersebut, Henrik Hoff, sudah terbang ke Manchester untuk mendiskuisikan perpindahan tersebut.

Berselang 24 jam, laman resmi klub asal Norwegia tersebut sempat memuat kabar bila pembahasan sudah rampung. "Aalesunds dan Manchester United sepakat dengan penjualan Anders Lindegaard," sebut pernyataan resmi tersebut. Namun, Lindegaard diminta untuk tidak melontarkan pernyataan apapun sebelum melakukan pemeriksaan kesehatan akhir bulan ini.

Kesepakatan mendatangkan Lindegaard tersebut menuai kritik dari legenda MU yang juga asal Denmark, Peter Schmeichel. Schmeichel menilai, Ferguson membuat keputusan yang salah dengan mendatangkan Lindegaard. Kiper yang berperan mengantarkan 'Tim Dinamit' Denmark menjuarai Piala Eropa 1992 silam tersebut menyatakan, kompatriornya tersebut tidak memiliki kualitas yang cukup bagus untuk 'Setan Merah'.

"Kita bicara soal MU di sini. Anda bisa melihat ada bakat, pemain muda yang bagus. Tapi, bukan hanya itu. Anda menginginkan seseorang yang bisa memberikan penampilan 80 persen setiap pertandingan," kata Schmeichel seraya menyebutkan kiper Liverpool, José Reina, sebagai calon yang pantas menggantikan Van der Sar.

"Ada banyak kiper yang sudah keluar dan masuk MU, dan secara umum, untuk tim yang harus bermain bagus dan memenangi piala, posisi tersebut harus diisi oleh seseorang dengan kualitas yang sangat, sangat, tinggi dan juga pengalaman yang tepat," kata Schmeichel.

Dua tahun yang lalu Lindegaard sempat kesulitan menemukan klub di negaranya. Lindegaard yang merupakan didikan Odense Boldklub, klub papan atas Denmark, sempat dipinjamkan ke Kolding, klub divisi dua Denmark.

Namun, Lindegaard harus kembali hijrah ke Aalesunds setelah Kolding tidak dapat mengontraknya secara permanen ketika berstatus bebas transfer. Satu tahun berstatus pinjaman, Lindegaard yang menyebut Schmeichel sebagai idolanya akhirnya dikontrak permanen oleh Aalesunds selama tiga tahun.

Penampilan yang impresif tersebut membuatnya dipilih sebagai penjaga gawang Denmark menggantikan Thomas Sorensen. Lindergaard sudah empat kali memperkuat tim nasional Denmark dan pada laga terakhir melawan Republik Cheska kiper berusia 26 tahun tersebut berhasil mengamankan gawangnya dari kebobolan.

Lindegaard telah diberitahu akan melapis Van der Sar, namun akan mendapat tempat pertama bila kiper asal Belanda tersebut pensiun tahun depan. Selain Lindegaard, David De Gea juga menarik minat Ferguson setalah kiper U-21 Spanyol menunjukan penampilan impresif bersama Atletico Madrid.

MU sempat disebutkan telah menyiapkan dana sebesar 15 juta pounds untuk membeli De Gea. Namun demikian, Presiden Atletico Madrid Enrique Cerezo mengaku bahwa belum ada penawaran yang datang kepadanya untuk De Gea.

sumber : dailymail
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement