Selasa 12 Jan 2021 08:21 WIB

 Solskjaer Sesumbar tak Perlu Tambahan Pemain

Solskjaer menegaskan timnya kemungkinan besar tidak akan merekrut pemain bintang.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Agung Sasongko
Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer
Foto:

Kendati begitu, mantan pelatih Cardiff City itu mengakui, kehadiran Fernandes telah memberikan dampak signifikan terhadap performa United pada paruh kedua musim lalu. Gelandang asal Portugal itu, tutur Solskjaer, berhasil membuat Setan Merah tampil jauh lebih baik. Di sisi lain, Fernandes juga mampu terus meningkatkan kualitas permainannya.

United pun memiliki peluang menggeser Liverpool di puncak klasemen sementara apabila bisa memetik poin kala melawat ke markas Burnley di lanjutan Liga Primer Inggris, Rabu (13/1) dini hari WIB. Namun, Solskjaer menegaskan, timnya tidak mau fokus pada keberhasilan memuncaki klasemen sementara Liga Primer Inggris pada pertengahan musim ini. 

''Hal yang terpenting adalah dimana posisi kami saat kompetisi memasuki bulan Mei. Apabila di satu titik kompetisi, kami merasa sudah berada di posisi nyaman, maka pemikiran itu jadi blunder tersendiri. Kami harus fokus dari satu laga ke laga berikutnya. Saat ini, kami memiliki karakter yang begitu besar di ruang ganti, terutama pemain-pemain yang pernah merasakan titel juara liga. Ada Nemanja Matic, Edinson Cavani, Juan Mata, ataupun Fernandes,'' kata Solskjaer.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement