Rabu 21 Sep 2022 05:10 WIB

Naomi Osaka Ketakutan Lihat Daria Saville Jatuh Akibat Cedera Lutut

Naomi Osaka berhadapan dengan Daria Saville di Pan Pasific Open.

Petenis Jepang Naomi Osaka (kanan) duduk di lapangan untuk memeriksa kondisi lawan mainnya, petenis Australia, Daria Saville, yang terjatuh karena sakit di lutut kirinya saat pertandingan turnamen tenis Pan Pacific Open di Tokyo, Jepang, 20 September 2022. Osaka memenangkan pertandingan setelah Saville berhenti bermain karena cedera. Wasit Julie Kjendlie berada di tengah.
Foto:

"Saat ini, masih terasa agak aneh bahwa saya baru saja memenangi pertandingan, saya merasa seperti saya tidak memenangi pertandingan," kata Osaka, yang kalah di babak pertama di tiga turnamen terakhirnya.

"Saya kira saya melakukannya dan saya melaju melalui turnamen. Saya tidak terlalu memikirkan final sekarang."

Osaka menjadi juara bertahan Pan Pacific Open, yang digelar terakhir kali pada 2019 sebelum pandemi. Sebelumnya, juara Australian Open 2020 petenis AS Sofia Kenin kalah 7-6(9/7) 6-4 dari petenis kualifikasi asal Meksiko Fernanda Contreras Gomez di babak pertama.

Kenin juga mencapai final French Open pada 2020 tetapi sejak itu dia turun ke peringkat 315 dunia setelah berjuang dengan cedera yang dia alami. Unggulan keenam Karolina Pliskova, finalis dua kali Grand Slam, mengalahkan petenis kualifikasi asal Bulgaria Isabella Shinikova 6-2 6-1.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement