Selasa 29 Dec 2020 14:58 WIB

Ini Tiga Bek Terbaik Dunia Versi Erling Haaland

Tiga bek ini punya fisik yang mumpuni dan kecerdasan di lapangan.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland.
Foto: AP/Martin Meissner/POOL AP
Penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland.

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Erling Braut Haaland tak diragukan sebagai salah satu striker terbaik dunia saat ini. Pemain berusia 20 tahun ini sudah jadi lebih baik dalam membongkar pertahanan lawan, sejak kepindahannya ke Borussia Dortmund dari RB Salzburg.

Paling tidak, Haaland sudah 17 kali merobek pertahanan lawan musim ini. Karena itu, pemain internasional Norwegia itu tak sungkan menyebutkan siapa bek-bek paling tangguh yang pernah dihadapinya. Dikutip dari Sportsmole, Selasa (29/12), ada tiga bek yang dianggapnya terbaik di dunia sepak bola saat ini.

''Bek tengah terbaik adalah Sergio Ramos, Virgil Van Dijk, dan (Kalidou) Koulibaly,'' ujar Haaland.

Menurut Haaland, tiga bek tersebut tidak hanya punya fisik yang mumpuni, tapi juga punya kecerdasan di lapangan.

Di sisi lain, Haaland masih terus diisukan hengkang dari Dortmund, meskipun baru bergabung awal tahun ini. Chelsea jadi salah satu klub yang siap berjuang menggaet Haaland pada bursa transfer Januari 2021 mendatang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement