Rabu 27 Sep 2023 21:04 WIB

Leonardo Bonucci Sebut Juventus adalah Hidupnya

Bonucci sempat berpikir akan mengakhiri kariernya bersama Juventus.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Mantan bek Juventus, Leonardo Bonucci.
Foto: AP/Alberto Saiz
Mantan bek Juventus, Leonardo Bonucci.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Bek veteran Italia, Leonardo Bonucci, awalnya berpikir akan mengakhiri kariernya di Juventus. Namun Bonucci akhirnya harus pergi dan menerima pinangan Union Berlin. Di Union Berlin, Bonucci tetap bisa tampil di Liga Champions.

Bonucci mengatakan bahwa meninggalkan Italia bukanlah rencananya. Ia mengungkapkan bahwa Juventus adalah hidupnya dan berpikir akan mengakhiri kariernya bersama Bianconeri. Namun, faktanya harus pergi.

Baca Juga

Bonucci sejatinya memiliki pilihan untuk tetap di Italia karena Lazio dan Sampdoria tertarik memakai jasanya. Tetapi, ia memutuskan pergi ke Jerman.

“Saya ingin keluar dari zona nyaman saya, merasakan budaya baru, bahasa, dan gaya hidup baru. Saya menginginkan pengalaman ini dan sekarang saya berkonsentrasi pada hal ini," ujar Bonucci dilansir dari Football Italia, Rabu (27/9/2023).

Bonucci mengakui sulit memahami bahasa Jerman dan gaya bermain sepak bolanya. Di Bundesliga, kata Bonucci, tim terus menekan. Oleh karena itu, pemain harus menutup ruang di belakang garis pertahanan. “Ketika saya pertama kali tiba, saya memberi tahu pelatih bahwa saya memerlukan 3-4 minggu untuk kembali bugar dan kami hampir mencapainya," katanya.

Bonucci juga menyampaikan tekadnya bisa memperkuat timnas Italia di Euro 2024. Ia mengaku telah berbicara dengan pelatih Azzuri Luciano Spalletti. Dari pembicaraan tersebut mantan pelatih Napoli itu memintanya agar banyak mendapatkan menit bermain. "Saya tahu ini sulit, tapi tujuan utama saya adalah dipanggil ke Euro," tegas dia.

 

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 15 11 1 3 38 21 34
2 Napoli Napoli 14 10 2 2 21 12 32
3 Inter Inter 14 9 4 1 34 19 31
4 Fiorentina Fiorentina 14 9 4 1 28 18 31
5 Lazio Lazio 14 9 1 4 29 12 28
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement