Senin 31 Jul 2023 22:48 WIB

Malut United akan Bangun Stadion Berkapasitas 20 Ribu Penonton

Stadion Malut United diperkirakan akan rampung dalam tiga tahun.

Logo Liga 2 (ilustrasi) Malut United yang berlaga di Liga 2 berencana membangun stadion sendiri.
Foto: ist
Logo Liga 2 (ilustrasi) Malut United yang berlaga di Liga 2 berencana membangun stadion sendiri.

REPUBLIKA.CO.ID, TERNATE -- Klub sepak bola Malut United (MU) FC yang berlaga di Liga 2 PSSI akan memiliki stadion sendiri yang akan dibangun di kawasan Kusu, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara. Stadion ini akan dibangun dengan kapasitas 20 ribu penonton.

"Stadion yang  bernama Malut United Arena ini berkapasitas 20 penonton. Kalau sudah rampung dibangun, maka ini merupakan salah satu klub sepak bola di Indonesia yang membangun stadion sendiri," kata Asisten Manajer Malut United FC Asghar Saleh dihubungi, Senin (31/7/2023).

Baca Juga

Asghar Saleh menyampaikan, pemberian nama Stadion Malut United Arena untuk menunjukkan keseriusan dan pada 6 Agustus 2023, alat berat sudah akan diturunkan di kawasan Desa Kusu untuk mulai melaksanakan proses pembangunan stadion.

Ia menyampaikan  stadion yang dibangun di kawasan dataran Pulau Halmahera yang indah, karena berada di ketinggian, posisinya dapat lebih muda melihat Tidore dengan jelas dan rencananya pada 2026 telah bisa digunakan.

Oleh karena itu, sambil menunggu proses pembangunan yang akan memakan waktu tiga tahun, untuk sementara home base tim yang akan bermain untuk Liga 2 ini bakal berkedudukan di Jakarta. Kemudian tahun depan, Stadion Gelora Kie Raha di Ternate sudah bisa menjadi venue untuk Malut United FC sambil menunggu proses pembangunan stadion Malut United rampung.

Ia menambahkan, jika tahun depan mulai bermain di Ternate, maka akan disediakan kursi khusus dengan kapasitas tertentu di stadion untuk anak yatim piatu agar dapat menyaksikan Malut United FC berlaga.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement